Pilih JSA atau JHA?

Siapa yang tidak tahu JSA?

Jika anda seorang pengawas tidak tahu JSA maka ini adalah sebuah “aib” bagi anda, terlebih lagi jika anda seorang HSE.

JSA merupakan sebuah tool (alat batu) dalam bentuk format tabel yang digunakan untuk menganalisa keselamatan pada pekerjaan dengan menyebutkan tiap langkah dari satu jenis pekerjaan. Pada setiap langkah dilakukan analisa terkait bahaya “keselamatan” terhadap orang yang akan bekerja dan tindakan yang perlu diambil untuk mencegah terjadinya kecelakaan tersebut. Umumnya yang dianalisa adalah bahaya keselamatan sesuai dengan namanya JSA (Job Safety Analysis).

Disini saya tidak menjelaskan secara detil cara menggunakan JSA, namun yang ingin saya bahas adalah perbedaan antara JSA dengan JHA dari sebuah arti kata.

Definisi berdasarkan arti kata

JSA (Job Safety Analysis) –> Analisa Keselamatan Pekerjaan
JHA (Job Hazard Analysis) –> Analisa Bahaya Pekerjaan

Dari arti perkata sudah bisa dibedakan makna dari Safety dengan Hazard. Jika kita berbicara Safety maka kita hanya membahas seputar keselamatan, sedangkan jika kita berbicara Hazard maka pembahasan akan lebih luas baik dari sisi definisi dan jenisnya.

Secara istilah bahwa hazard adalah suatu kondisi atau tindakan atau potensi yang dapat menimbulkan kerugian terhadap manusia, harta benda, proses, maupun lingkungan. Artinya apa? Bahwa jika kita berbicara JHA maka semua aspek bahaya pada suatu pekerjaan akan diidentifikasi dan jelaskan secara rinci seperti bahaya pada aspek keselamatan, kesehatan dan lingkungan.

Yah memang pada umumnya orang lebih familiar dengan istilah JSA dibandingkan dengan JHA. Namun jika kita ingin lebih mendalam lagi bahwa JHA justru lebih baik dibandingkan dengan JSA. Ini adalah menurut pendapat hemat saya. Untuk lebih jelas lagi terkait JHA dapat dilihat pada standard OSHA. Sedangkan untuk JSA sudah banyak referensinya.

Semoga bermanfaat.

Spread the love